Read more: Cara Membuat READMORE Otomatis di Blogspot http://ojelhtc.blogspot.com/2011/12/cara-membuat-readmore-otomatis-di.html#ixzz1hdcbARLj Under Creative Commons License: Attribution Non-Commercial Share Alike Chit Chat: PROTISTA

Selasa, 13 Desember 2011

PROTISTA

  • CIRI PROTISTA
Kingdom protista adalah kelompok organisme yang memiliki struktur sel eukariotik, uniseluler maupun multiseluler, dan tidak memiliki jaringan yang sebenarnya. Banyak protista, ada yang menyerupai jamur, hewan, maupun tumbuhan. Ada tiga ciri-ciri protista,

  1. Protista yang menyerupai jamur adalah jamur parasit dan predator yang menghasilkan spora.
  2. Protista yang menyerupai hewan mencakup protozoa non-fotosintetik dan memiliki alat gerak. misalnya kelompok rhizopoda dan sporozoa. protozoa ini merupakan predator uniseluler dan parasit.
  3. Beberapa protozoa yang menyerupai tumbuhan adalah uniseluler dan bersifat fotosintetik berflagelum. Beberapa kelompok protista ini merupakan kelompok fitoplankton .


Protista yang menyerupai jamur
  • Protista yang menyerupai jamur merupakan organism yang menghasilkan spora heterotrof, parasit , atau pengurai.
  • Protista yang menyerupai jamur terdiri dari jamur air dan jamur lender
  • Jamur air umumnya melakukan reproduksi aseksual dengan menghasilkan sporangium maupun dengan spora berflagel, sedangkan reproduksi seksual terjadi dengan penyatuan gamet jantan dan betina
  • Jamur lendir menghasilkan sel-sel amoeboid yang merupakan predator fagosit. Reproduksi dilakukan secara aseksual


Protista yang menyerupai Hewan-Protozoa
  • Protozoa adalah organisme eukariot uniseluler dngn bentuk tetap atau tidak tetap dan memiliki alat gerak
  • Protozoa hidup bebas di lingkungan berair atau menumpang di organism lain atau parasit
  • Protozoa melakukan reproduksi secara seksual dan aseksual
  • Protozoa diklasifikasikan dengan empat kelas yaitu : rhizopoda, cilliata, flaggelatta, dan sporozoa


Protista yang menyerupai tumbuhan
  • Ganggang adalah organism eukariot uniseluler dan multiseluler berklorofil
  • Ganggang berukuran mikroskropik dan maroskropik
  • Ganggang merupakan organisme fotoautotrof yang hidup bebas di air atau tempat yang mengandung air
  • Ganggang melakukan reproduksi secara aseksual dan seksual
  • Ganggang dapat diklasifikasikan menjadi enam divisi, yaitu Euglenoid, ganggang emas, ganggang api, ganggang hijau, ganggang cokelat, ganggang merah
  • Ganggang bermanfaat bagi manusia antara lain sebagai sumber makanan yang dikonsumsi langsung atau sebagai bahan campuran berbagai produk industri


Related Post:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hanya buat sharing aja....